Senin, 06 April 2015

7 gedung tertinggi di dunia.

Gedung tertinggi didunia. Pasti anda membayangkan seberapa tingginya gedung itu.
Gedung tertinggi didunia adalah Burj Khalifa, tetapi saya tidak hanya memberi anda info tentang Burj Khalifa masih ada yang lain tingginya gak kakah sama gedung Burj Khalifa.

6 gedung tertinggi di dunia.

1. Burj Khalifa

Burj Khalifa adalah sebuah pencakar langit tertinggi di yang berada di Dubai, Uni Emirat Arab yang diresmikan
pembukaannya pada 4 Januari 2010 . Ketinggian gedung pencakar langit ini adalah 828
meter (2.717 kaki).

Burj Khalifa diperkirakan dapat menampung hingga 35.000 orang pada satu waktu. Dengan total 57 lift dan 8 eskalator yang dipasang. Lift
memiliki kapasitas 12 sampai 14 orang per kabin, tercepat naik dan turun sampai dengan 10 m/
detik (33 kaki/detik). Double-deck lift dilengkapi
dengan fitur hiburan seperti layar LCD untuk
melayani pengunjung selama perjalanan mereka
ke dek observasi. Bangunan itu memiliki 2.909
anak tangga dari lantai dasar ke lantai-160, dari
total lantai 163.
Luas area laintai gedung pencakar langit ini sekitar 334,000 m 2 (3,595,100 sq ft)
Yang membangun gedung ini adalah Arsitek Skidmore, Owings and Merrill
Insinyur
Struktural Bill Baker at SOM


2. Menara Abraj Al Bait


Yang menempati posisi kedua adalah Menara Abraj Al Bait atau Kompleks Abraj Al
Bait adalah sebuah kompleks bangunan yang
terletak di Kota Mekkah , Arab Saudi . Kompleks
bangunan ini dirancang oleh para arsitek dari
Dar Al Handasah Architects dan pelaksanaan
pembangunannya dilakukan oleh Saudi
Binladin Group . Lokasi menara ini berada di
seberang jalan Masjidil Haram, salah satu
masjid suci umat Islam.
Kompleks Abraj Al Bait dibangun untuk
menampung para jamaah Haji yang semakin
banyak datang ke Mekah untuk menunaikan
ibadah haji. Bisnis perhotelan yang semakin
lama menjadi berkembang di kota ini juga tak
terlepas dari banyaknya jamaah haji ini. Selain
itu, Menara Abraj Al Bait ini juga dirancang
untuk mampu menampung sampai dengan
10.000 orang.
Menra Abraj Al Bait ini berada di Mekkah , Arab Saudi
Ketinggian menara Abraj Al Bait ini adalah 601 metres (1,972 feet)
Terdapat 120 lantai
Luas Area lantai menara Abraj Al Bait ini 1,500,000 m2.

3. Taipei 101

Gedung pecakar langit Taipei 101 ini menempati peringkat ke 3. Gedung pecakar langit Taipei 101 ini memiliki 101 tingkat di Distrik Xinyi, Taipei,
Taiwan . Nama resminya adalah Gedung
Finansial Internasional Taipei.
Interior Taipei 101
Dalam banyak aspek, gedung baru ini adalah
salah satu pencakar langit yang paling maju
yang pernah dibuat sampai sekarang. Gedung
ini memiliki keunggulan yaitu fiber optik dan
hubungan internet satelit yang dapat mencapai
kecepatan 1 gigabyte per detik. Toshiba telah
menyediakan dua lift tercepat di dunia yang
dapat mencapai kecepatan maksimum 1.010
m/min (63 km/jam atau 39 mil/jam) dan
mampu membawa pengunjung dari lantai
dasar ke lantai pengamat di lantai 89 dalam
waktu 39 detik. Sebuah pendulum seberat 800
ton dipasang di lantai 88, menstabilkan
menara ini terhadap goyangan yang timbul
dari gempa bumi , angin topan maupun gaya
geser dari angin . Gedung Taipei ini memiliki Luas total 450.000 meter persegi, dan dengan
214.000 meter persegi untuk fasilitas
perkantoran, 77.500 meter persegi untuk
kebutuhan komersial sedangkan 73.000 meter
perseigi lainnya untuk area parkir.

4. Shanghai World Financial Center

Shanghai World Financial Center adalah gedung pencakar langit tertinggi ke 4, yang terketak di Shanghai ,
Cina. Gedung ini merupakan gedung yang
terdiri dari kantor, hotel, ruangan konferensi,
dek pengamatan dan mall. Tinggi total gedung
pencakar langit Shanghai World Financial Center ini adalah 492 m dan
merupakan gedung pencakar langit tertinggi di
Shanghai . gedung Shanghai World Financial Center Ini sering di gunakan sebagai
Kantor, hotel, museum,
pengamatan, tempat parkir.

Ketinggian Gedung Shanghai World Financial Center 492.0 m (1,614.2 ft) dan juga terdapat
101lantai.
Biaya pembanggunan Gedung Shanghai World Financial Centeradalah ¥ 8.17 billion RMB ( US$ 1.20
billion)


5. International Commerce Centre

Gedung International Commerce Centre ini menempati posisi ke 4 .
Gedung International Centre adalah gedung pencakar langit di Kowloon Barat, Hong Kong . ICC adalah bagian dari proyek
Union Square yang dibangun di atas Stasuin
Kowloon . Pembangunan ini dimiliki dan
dikembangkan bersama oleh MTR Corporation
Limited dan Sun Hung Kai Properties . ICC
terdiri dari kantor, hotel, observasi, kantor,
garasi parkir, dan ritel. Tinggi total gedung
pencakar langit ini adalah 484 m (1,588 ft)
dan merupakan gedung pencakar langit
tertinggi keempat di dunia menurut tinggi ,
gedung tertinggi kedua di dunia menurut
lantai, serta bangunan tertinggi di Hong Kong.
Dikenal dalam pembangunan sebagai Union
Square Phase 7 , nama saat ini secara resmi
diumumkan pada tahun 2005. International
Commerce Centre dibangun pada tahap mulai
dari tahun 2007 sampai 2010. Menara ini
dibuka pada tahun 2011, dengan pembukaan
Ritz-Carlton di akhir Maret dan observatorium
di awal April.
Sun Hung Kai Properties juga
mengembangkan, bersama dengan
pengembang utama lain Hong Kong,
Henderson Land, gedung pencakar langit
tertinggi kedua di Hong Kong, 2 International
Finance Centre , yang terletak tepat di seberang
Pelabuhan Victoria di Central, Pulau Hong
Kong .

6.Petronas Towers

Gedung Petronas Towers ini menempati posisi ke 6 Gedung Petronas Towers ini terdapat di Negara Malaysia
Menara Petronas adalah sepasang menara kembar
yang pernah menjadi bangunan tertinggi di
dunia pada tahun 1998—2004, sebelum
dilampaui oleh Taipei 101 . Namun, kedua
menara ini masih merupakan pencakar langit
kembar tertinggi di dunia pada abad ke-20.
Menara Kembar Petronas memegang gelar
sebagai bangunan tertinggi dari tahun 1998
hingga 2004 dari segi ukuran, dari lantai pintu
masuk utama hingga lantai atas, yaitu
Referensi ketinggian asli yang digunakan oleh
organisasi internasional Dewan Bangunan
Tinggi dan Habitat Urban sejak tahun 1969
(tiga kategori ketinggian tambahan
diperkenalkan ketika menara ini hampir
dipersiapkan pada tahun 1996).

7. Zifeng Tower

Yang terakhir adalah gedung pecakar langit Zifeng Tower, gedung Zifeng Tower memiliki ketinggian 450 m, gedung Zifeng Tower ini berada di Tiongkok
Zifeng Tower memiliki ketinggian 450 meter (1.480 kaki)
Gedung ini selesai pada tahun 2009 di
Nanjing, Tiongkok. Bangunan dengan lantai yang
terdiri dari ruang ritel dan kantor di bagian
bawah, sedangkan restoran, hotel, dan sebuah
observatorium publik di bagian atas. Tangga ke
menara adalah fungsional, dengan total 66 Lantai.

Semoga bermanfaat.

Sumber. http://id.m.wikipedia.org

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa komentarnya, tetapi dengan bahasa yang sopan.