Kamis, 02 April 2015

kura kura pipi putih atau black marsh turtele


Kura-kura pipi-putih ( Siebenrockiella
crassicollis ) Nama English: Black Marsh Turtle alias Smilling
Terapene adalah sejenis kura-kura air
tawar anggota suku Geoemydidae . Kura-kura
ini banyak dipelihara sebagai hewan timangan.
kura-kura ini memiliki bentuk tepi
rahang (bibir) atas yang melengkung
menyerupai senyuman.

Ciri ciri

Bertubuh relatif kecil, panjang tempurungnya
mencapai 200 mm . Keping nukhal (tengkuk)
sempit dan menyempit ke arah depan. Keping-
keping vertebral juga sempit, sekitar 40% lebar
keping kostal di tengah badan. Keping
vertebral hampir sama panjangnya; yang no-1
melebar di sebelah depan, no-2 hingga 4
melebar di tengah-tengah, dan no-5 melebar
di belakang. Keping kostal pertama yang paling
besar, dan keempat yang paling kecil. Keping-
keping marginal membentuk tepi tempurung
yang rata di bagian depan, namun bergerigi di
bagian belakang. Urutan panjang hubungan
(yakni yang membentuk garis tengah) di
antara keping-keping perisai perut adalah:
abdominal > pektoral > femoral > anal > gular
> humeral.

Habitat.

Kura-kura pipi-putih menyukai wilayah berair
tenang seperti rawa-rawa atau sungai kecil
berarus lambat. Dikenal terutama sebagai
karnivor, jenis ini diketahui memangsa ikan ,
udang , dan aneka siput . Namun juga mau
memakan buah-buahan dan dedaunan .
Kura-kura ini didapati menyebar di Burma ,
Thailand , Vietnam, Kamboja, Malaysia,
Singapura , dan Indonesia ( Sumatra ,
Kalimantan , dan Jawa).
Perubahan dan kehilangan habitat diduga telah
mengancam kelestarian jenis ini, ditambah lagi
dengan tekanan penangkapannya di alam
untuk diperdagangkan. Uni Konservasi Dunia

( IUCN ), telah memasukkan kura-kura pipi-
putih ke dalam kategori Rentan (VU,
vulnerable).

Sumber: http://id.m.wikipedia.org

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa komentarnya, tetapi dengan bahasa yang sopan.