Umumnya tomat yang kita ketahui
sebagian besar berwarna merah dan jenis lain
dengan ukuran lebih kecil berwarna hijau muda.
Namun sebuah horticulturalist Inggris telah
menciptakan tomat hitam dan putih tumbuh
sekaligus dalam satu tanaman tomat. Para ahli
tanaman di Sutton Seeds, Devon, Inggris,
sebelumnya telah menciptakan tomat hitam
pertama di dunia yang mereka beri nama Indigo
Rosr, Mereka kemudian memadukan Indigo Rose
dengan strain tomat langka jenis tomat cherry
putih, untuk menghasilkan buah tomat berwarna
hitam dan putih sekaligus dalam satu tanaman
tomat. tomat hitam Indigo Rose memiliki rasa
yang lebih gurih dari pada tomat biasa,
sedangkan tomat putih memiliki rasa yang lebih
manis. Kreasi ini berhasil mereka ciptakan dan
merupakan kreasi pertama di dunia,
menumbuhkan tomat hitam dan putih dengan ciri
khas rasa yang berbeda dalam satu tanaman. Tanaman hibrida ini paling baik ditanam pada
bulan Mei untuk dipanen pada bulan Juli-Oktober
Buah tomat yang sudah dipanen dijual denga
harga £ 12,99 atau sekitar Rp. 260.000 per tig
buah.
Sumber m.log.viva.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa komentarnya, tetapi dengan bahasa yang sopan.